Sepintas, ada persamaan antara cerpen (atau resensi fiktif) Borges dari buku Ficciones, A Survey of the Works of Herbert Quain, dengan film karya David Lynch, Mulholland Drive. A Survey of the Works of Herbert Quain adalah sebuah cerpen berbentuk resensi terhadap seorang penulis fiktif bernama Herbert Quain. Ada tiga karya yang diresensi oleh Borges, salah satunya berjudul The Secret Mirror, sebuah naskah drama dua babak, yang mana adegan pada babak pertama sebenarnya merupakan sebuah cerita dari naskah drama yang dituliskan oleh seorang karakter yang muncul di babak kedua. Ada dua karakter berbeda dalam drama tersebut yang diperankan oleh orang yang sama. Pada babak pertama dia berperan sebagai seorang laki-laki yang tergila-gila pada seorang perempuan, dan pada babak kedua dia berperan sebagai penulis naskah drama yang sedang menulis naskah yang ceritanya persis sama dengan cerita dalam babak pertama drama tersebut. Cerita dalam Mulholland Drive karya David Lynch serupa dengan cerpen Borges di atas. Ada dua bagian dalam film tersebut, yang mana dua orang karakter di bagian pertama sedang mencari seseorang yang ternyata mati secara mengenaskan. Di bagian kedua, orang yang ditemukan mati mengenaskan itu hidup kembali, dan karakter tersebut dimainkan oleh aktris yang sama dengan yang memerankan si pencari orang mati tadi. Ringkasnya begini, di bagian pertama aktris A memerankan C, dan aktris B memerankan D. C dan D sedang mencari seseorang bernama E, yang kemudian diketahui telah mati. Di bagian kedua, E ternyata hidup lagi, dan karakter E diperankan oleh aktris A, sedang aktris B memerankan C, sebuah karakter yang sebelumnya diperankan oleh A. Bingung? Silahkan ditonton sendiri filmnya.